HarusTahu.info - Dalam sidang kabinet nampak presiden Jokowi menyampaikan hasil laporan progress kinerja para menteri dengan penuh nada tinggi dan kecewa. Presiden Joko Widodo sempat memarahi Menterinya pada saat sidang kabinet yang berlangsung pada 18 juni 2020 di Istana Negara.
Jokowi menumpahkan kekesalannya lantaran kebijakan yang dibuat para Menteri di tengah pandemi, biasa-biasa saja. Dalam pidatonya Jokowi terlihat menyampaikan pesan dengan nada meninggi.
Presiden menilai kinerja para menteri masih sangat kurang responsive dan cepat tanggap dengan keadaan kondisi krisis Indonesia saat ini. Harusnya semua memiliki perasaan yang sama, kita sedang dalam masa krisis. Semua harus cepat tanggap!
Jokowi juga menyebut, ia juga bahkan tak segan-segan untuk melakukan reshuffle kabinet Indonesia Maju.
Berikut video dari KompasTV, silahkan tonton videonya..
Komentar (0)