HarusTahu.info - Wisata ala jepang di kota surabaya tidak pernah sepi pengunjung, di mana wisata ini menjadi salah satu rekomendasi tempat yang wajib dikunjungi.
4 Wisata di Surabaya ala Jepang Yang Wajib Dikunjungi
Apa saja tempat wisata seru ala je jepang an di surabaya? Simak yuk berikut pembahasannya:
1. Taman Apsari
Surabaya memiliki salah satu taman yang bernama Taman Apsari tentunya tidak kalah cantik. Taman Apsari ini berada di depan Gedung Grahadi, jadi sangat mudah dijangkau oleh kendaraan umum maupun pribadi.
Wisatawan dapat menikmati udara sejuk di Taman Apsari, ditemani bunga-bunga tabebuya yang bermekaran. Warna bunga tersebut didominasi putih dan merah muda yang mirip dengan bunga sakura di Jepang.
Di Taman Apsari wisatawan juga dapat jogging dan melakukan olahraga pagi. Sehabis berolah raga, wisatawan dapat bersua foto ria di area Taman Apsari.
Harga tiket masuk adalah gratis, dan terbuka untuk umum.
2. Taman Sakura
Taman Sakura adalah nama lain dari Taman Harmoni. Sesuai dengan namanya, di taman ini terdapat banyak bunga yang menyerupai bunga sakura. Tak hanya bunga tersebut, taman sakura juga memiliki banyak koleksi bunga, seperti mawar, melati dan bunga matahari.
Selain untuk jalan-jalan santai, Taman Sakura juga sering digunakan untuk lokasi kumpul komunitas dan prewedding. Taman Sakura juga menyediakan arena bermain untuk anak, yaitu ayunan, jungkat-jungkit, hingga seluncuran.
Mendalami Keutamaan Shalat Lailatul Qadar: Cara Mendapatkan Pahala Besar di Bulan Ramadhan
Fasilitas yang dimiliki juga lengkap, mulai dari lahan parkir, musholla hingga toilet yang bersih.
Harga tiket masuk adalah gratis, dan terbuka untuk umum.
3. Pagoda Tian-ti
Pagoda Tian Ti berada di Jalan Sukolilo No. 100, Sukolilo Baru, Bulak, Kota SBY, Jawa Timur. Tingginya 58 meter dan berdiameter 60 meter. Konstruksinya terbuat dari baja.
Bangunan bundar dan besar ini merupakan duplikat dari Temple Of Heaven (Tian Tan) yang ada di Beijing. Jadi jangan kaget kalau bentuknya hampir tiada beda. Mulai dari warna, ornamen, aksesoris hingga ukiran-ukiran naga dibuat sama persis dengan aslinya. Mungkin bedanya Pagoda Tian Ti ada di Indonesia, sementara Temple Of Heaven berada di China.
Mengunjungi Pagoda Tian Ti tidak dikenakan biaya alias gratis. Cuma membayar biaya penitipan sepeda motor sebesar Rp 3.000. Jangan lupa menunjukkan STNK yang masih berlaku sebagai syarat penitipan kendaraan. Jika tidak, kita tidak akan dibolehkan parkir.
4. Masjid Cheng Ho
Masjid yang kental dengan arsitektur cina ini terletak di Jalan Gading, Kecamatan Genteng, Surabaya, Jawa Timur. Lokasinya sekitar 1 km sebelah utara Balaikota Surabaya dan sekitar 100 meter dari Taman Makam Pahlawan Kusuma Bangsa.
Pembangunan Masjid Cheng Ho atau yang juga dikenal dengan nama Masjid Muhammad Cheng Ho Surabaya bertepatan dengan Isra’ Miraj Muhammad SAW yakni pada 15 Oktober 2001. Proses nya memakan waktu satu tahun dan baru selesai seluruh bagiannya pada Oktober 2002. Masjid ini didirikan atas prakarsa para sesepuh, penasihat, pengurus Pembina Imam Tauhid Islama (PITI), pengurus Yayasan Haji Muhammad Cheng Ho Indonesia Jawa Timur, serta tokoh masyarakat Tionghoa di Surabaya.
Masjid Cheng Hoo juga banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah di Jawa Timur dan Indonesia. Ada yang dari Makassar, Jawa Barat, Jakarta dan berbagai daerah lainnya. Banyak juga wisatawan dari mancanegara baik yang muslim maupun non muslim. Ada dari Malaysia, Arab Saudi, China, selandia Baru, Inggris, Afrika dan lainnya. Selain di kota Surabaya, Masjid Muhammad Cheng Ho ini juga terdapat di kota Pasuruan. Tepatnya berada di daerah Pandaan dan di kota Palembang, dengan nama masjid Al Islam Muhammad Cheng Ho.
Nah, Rekomendasi 4 Wisata di Surabaya ala Jepang. Mau berkunjung ke mana kalian hari ini?
Komentar (0)