Jago Lagu

Mengenal Apa itu Tenor di Bidang Keuangan, Pinjaman dan Bisnis

Mengenal Apa itu Tenor di Bidang Keuangan, Pinjaman dan Bisnis

Mengenal Apa itu Tenor di Bidang Keuangan, Pinjaman dan Bisnis (harustahu.info)

HarusTahu.info - Apa itu tenor di dunia keuangan dan bisnis, banyak yang belum mengetahui arti dari istilah tenor itu sendiri yang biasanya umum disebutkan dalam sebuah pinjaman berjangka.

Mengenal Apa itu Tenor di Bidang Keuangan dan Bisnis

Tenor adalah sebuah jangka waktu dari pinjaman kredit yang Anda lakukan yang dimana Anda harus membayarkan sesuai dengan jangka waktu yang sudah disebutkan dan ditentukan. Singkatnya Tenor adalah jangka waktu kredit atau angsuran yang diberikan kepada debitur dan harus dibayarkan kepada perusahaan pemberi pinjaman. 

Tenor adalah salah satu instrumen penting ketika kita mengajukan pinjaman ataupun investasi. Jika terkait pinjaman, tenor digunakan untuk mengetahui kapasitas calon debitur dalam seberapa lama membayar angsurannya.

Secara umum, tenor terbagi kedalam tenor pinjaman dan tenor deposito. Berikut adalah penjelasan lengkapnya.

Tenor Pinjaman

Jika berbicara mengenai tenor dalam pinjaman, tenor adalah jangka waktu yang diberikan oleh kreditur kepada debitur dalam membayar angsuran. Umumnya, semakin panjang tenor maka suku bunga yang ditawarkan akan lebih tinggi. Sebaliknya, tenor pendek akan menawarkan tingkat suku bunga yang lebih rendah. Biasanya, suku bunga pinjaman yang ditawarkan oleh Lembaga Keuangan seperti Bank maupun Perusahaan Pembiayaan berkisar dari 1% hingga 3% setiap bulannya, jika menggunakan suku bunga tetap.


Contoh perhitungannya yaitu, jika Anda mengajukan pinjaman dengan jaminan BPKB Motor sebesar Rp 10.000.000 dengan tenor 6 bulan dan suku bunga 1% setiap bulannya.


Artinya, jumlah angsuran per bulan yang Anda bayarkan adalah hasil dari jumlah hutang pokok sebesar Rp 10.000.000 selama 6 bulan ditambah dengan bunga 1% per bulan. Tidak selamanya Lembaga keuangan menawarkan suku bunga tetap, melainkan juga berlaku untuk suku bunga floating. Jenis suku bunga tergantung pada jenis kredit atau pembiayaan Anda.

Tenor Deposito

Dalam konteks deposito, tenor adalah jangka waktu yang digunakan dalam investasi deposito yang biasanya ditawarkan oleh Bank mulai dari satu bulan, tiga bulan, enam bulan dan dua belas bulan. Suku bunga yang ditawarkan oleh deposito ini juga lebih tinggi dibandingkan dengan tabungan biasa. Sehingga, produk keuangan ini banyak memiliki peminat dan cocok bagi debitur yang memiliki profil resiko rendah.


Semakin panjang tenor deposito juga memperbesar tingkat suku bunga yang diberikan. Sejumlah uang dalam deposito juga tidak dapat diambil dalam jangka waktu atau tenor tertentu. Jika terpaksa menggunakan uang deposito sebelum tenor berakhir, akan dikenakan denda yang besarnya tergantung dari masing-masing Bank.


Faktor yang Menentukan Lama Tenor

Sebelum kreditur memutuskan tenor pinjaman yang tepat untuk diberikan kepada debitur, terdapat empat faktor yang memengaruhi dalam penentuan lamanya tenor, yaitu:


a. Besarnya Jumlah Pinjaman

Besarnya jumlah pinjaman atau kredit yang Anda ajukan menjadi faktor yang akan kreditur gunakan sebagai rekomendasi pemberian tenor yang tepat. Jika Anda mengajukan kredit atau pinjaman dengan jumlah hutang pokok yang tidak terlalu besar, besar kemungkinan kreditur akan menyarankan Anda untuk menggunakan tenor pendek. Sebaliknya, jika Anda mengajukan kredit atau pinjaman dengan hutang pokok yang besar, maka kreditur akan memberi rekomendasi untuk menggunakan tenor panjang.

b. Usia dari Peminjam

Usia peminjam menjadi faktor penentu selanjutnya dalam pemilihan tenor. Dalam hal ini, kreditur akan menilai usia produktif terkait kemampuan membayar angsuran per bulannya. Semakin muda usia peminjam, maka usia produktif peminjam akan semakin panjang yang menentukan masa tenor yang semakin panjang pula. Sebaliknya, jika usia peminjam sudah tergolong tua, maka dianggap usia produktinya semakin berkurang dan memengaruhi kemampuan dalam membayar angsuran, sehingga besar kemungkinan untuk mendapatkan tenor yang lebih pendek.

c. Penghasilan per Bulan

Jumlah penghasilan per bulan juga menjadi faktor penentu dalam pemilihan tenor. Kreditur akan menilai kemampuan calon debitur dari besarnya penghasilan yang diterimanya per bulan. Penghasilan tersebut dapat berupa dari penghasilan tetap yang calon debitur terima per bulannya, atau penghasilan dari bisnis yang Ia jalankan.


d. Aset Lainnya

Aset lain yang dimiliki calon debitur seperti rumah dan kendaraan, beserta pengeluaran rutin setiap bulannya juga menjadi faktor penentu lamanya tenor.

Nah, itulah pemahaman mengenai apa itu tenor beserta jenisnya Mengenal Apa itu Tenor di Bidang Keuangan dan Bisnis



Hits: 384x | Berikan Komentar!

Harus Tahu Ekonomi
Redaksi Harus Tahu

Dapatkan informasi seputar perkembangan dan berita ekonomi terbaru.

Komentar (0)
Tinggalkan Komentar
Ingatlah untuk selalu berkomentar dengan sopan sesuai pedoman situs ini
Komentar ()

MENARIK UNTUK DIBACA!

Jika Sholat Hanya Engkau Jadikan Kewajiban itu Salah, Coba Renungkan Ini
NULIS ?